ADAPADA.COM – Kehadiran TEMAN BUS di Kota Makassar merupakan implementasi program Buy The Service (BTS) yang keenam oleh Kementerian Perhubungan Republik Indonesia dengan Operator Trans Mamminasata menjadi operator yang menjalankan operasional TEMAN BUS di Kota Makassar.
Angkutan Bus Rapid Transit (BRT) di perkotaan ini diharapkan dapat mempermudah mobilisasi masyarakat di Kota Makassar karena terkoneksi dengan Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, Pelabuhan Soekarno Hatta dan Terminal Mallengkeri.
TEMAN BUS Makassar tersedia sebanyak 87 unit dengan rute layanan di 4 Koridor, yaitu:
Koridor 1 : Mall Panakukkang – Pelabuhan Galesong
Koridor 2 : Mall Panakkukang – Bandara Internasional Sultan Hasanuddin
Koridor 3 : Kampus 2 PNUP- Kampus 2 PIP
Koridor 4 : Kampus Teknik Unhas Gowa – Mall Panakukkang
Program layanan Teman Bus Trans Mamminasata awal diresmikan Kemenhub Kota Makassar pada tgl 13 November 2021 lalu, yang semula gratis akan mulai berbayar. Tarif baru Rp 4.600 untuk semua rute segera diberlakukan tahun ini.
Tarif berbayar ini rencananya mulai berlaku 31 Oktober 2022 nanti, dikutip dari detik.com kamis (6/10/22), “Rencana jika sesuai PMK (Peraturan Menteri Keuangan), per 31 Oktober 2022 (tarif baru berlaku),” ungkap Kepala Humas Ditjen Perhubungan Darat Kemenhub, Pitra Setiawan.
Menurut Pitra, sebelum tarif baru ini diberlakukan tarif ini akan disosialisasikan terlebih dahulu, dan kenaikan ini memang sudah pernah disampaikan juga sebelumnya.
Kalau selama ini pengguna Teman Bus tidak berbayar alias gratis, maka tarif baru ini akan berlaku untuk semua rute, tarifnya sama, yaitu Rp, 4.600, harga inipun sudah melalui uji publik, dan diklaim telah sesuai denga daya beli pengguna jasa, dan kemauan bayar masyarakat, ujar Pitra.
Teman Bus yang beroperasi di Makassar saat ini total ada 87 unit yang beroperasi di 4 koridor Makassar.