ADAPADA.COM — Di tahun 2021 ini, para sineas terbaik dunia tetap merilis deretan film horor terbaru meski pandemi Covid-19 belum usai. Suguhan film tersebut bisa menemani para penikmat film meski tetap berada di rumah dalam beraktivitas.
Di tahun ini juga, berbagai film horor terbaru dipenuhi dengan kisah lanjutan dari film-film sebelumnya yang telah tayang. Namun ada juga yang diangkat dari legenda dan diadaptasi dari cerita novel yang menyuguhkan kisah menakutkan dan terror yang mengerikan.
Berikut kami suguhkan rekomendasi film horor terbaru 2021 yang sudah tayang.
1. A Quiet Place: Part II
A Quiet Place Part II menjadi film horor terbaru yang merupakan sekuel atau kelanjutan dari film pertama. Setelah kehilangan suaminya, Evelyn Abbott (Emily Blunt) harus berjuang melindungi anak-anaknya, Regan Abbott (Millicent Simmonds) dan Marcus Abbott (Noah Jupe).
Mereka kini dihadapkan dengan alien dengan kemampuan mendengar yang super, mengincar segala sumber suara yang ditimbulkan manusia. Mereka pun harus hidup dalam keheningan agar bisa selamat dari teror monster tersebut.
2. Spiral: From the Book of Saw
Film ini merupakan tayangan terbaru dari seri kesembilan Saw yang masih bergenre horror-thriller. Spiral mengisahkan tentang dua orang detektif bernama Zeke Banks (Chris Rock) dan rekan barunya William Schenk (Max Minghella).
Mereka tengah melakukan investigasi terhadap kasus pembunuhan yang merenggut nyawa anggota kepolisian. Namun, mereka malah terperangkap dalam pola permainan sang pembunuh berantai.
3. The Conjuring: The Devil Made Me Do It
Paranormal Ed Warren (Patrick Wilson) dan Lorraine Warren (Vera Farmiga) kembali menghadapi kasus pembunuhan yang disebabkan oleh iblis. Mulanya iblis merasuki seorang anak laki-laki bernama David Glatzel (Julian Hilliard) yang baru saja pindah ke rumah baru bersama keluarganya.
Setelah Ed dan Lorraine melakukan ritual pengusiran iblis, iblis tersebut berpindah ke tubuh Arne Cheyenne Johnson (Ruairi O’Connor). Johnson yang kerasukan iblis kemudian membunuh tuan tanahnya. Peristiwa itu membawa Ed dan Lorraine harus kembali melawan iblis.
The Conjuring: The Devil Made Me Do It merupakan film terbaru bergenre horor yang menjadi seri ketiga dari The Conjuring.
4. Escape Room 2: Tournament of Champions
Masih sama seperti film pertamanya, Escape Room 2: Tournament of Champions berkisah seputar permainan bernama Escape Room. Bedanya, para pemain di sekuel kedua ini merupakan pemenang yang berhasil selamat dari permainan Escape Room sebelum-sebelumnya.
Mereka dipertemukan dalam sebuah kereta subway yang ternyata adalah wahana pertama permainan maut tersebut. Agar bisa selamat dari jebakan mematikan, mereka harus memecahkan teka-teki rumit dan berpacu dengan waktu.
5. Fear Street
Fear Street merupakan film horor Netflix terbaru yang diangkat dari novel karya R.L. Stine dengan tiga bagian.
Bagian pertama berlatar tahun 1994, bagian kedua mengambil waktu tahun 1978, sementara bagian ketiga di tahun 1966. Fear Street bercerita tentang misteri pembunuhan massal yang menggemparkan kota Shadyside, Ohio akibat kutukan penyihir Sarah Fier.
Untuk mengakhiri kutukan tersebut, masyarakat kota tersebut harus menemukan potongan tangan sang penyihir.
6. Malignant
Bercerita tentang Madison Mitchell (Annabelle Wallis) yang memiliki kemampuan ‘melihat’ pembunuhan brutal yang akan terjadi di dunia nyata. Untuk menghentikan pembunuhan tersebut, Madison harus kembali ke masa lalunya.
Penglihatan yang menghantui Madison ternyata berkaitan dengan teman imajinernya di masa kecil.
Malignant menjadi film terbaru bergenre horor garapan sutradara terkenal, James Wan.
7. Don’t Breathe 2
Don’t Breath 2 adalah salah satu film horor terbaru 2021 yang juga lanjutan dari sekuel sebelumnya.
Film ini disutradarai oleh Rodo Sayagues dan diperankan Stephen Lang, Bobby Schofield, Rocci Williams, dan Christian Zagia.
Masih berkisah tentang The Blind Man alias Norman Nordstrom, seorang pria tunanetra yang dikenal sebagai pembunuh berbahaya.
Kehidupannya kembali diusik dengan kedatangan tiga orang kriminal yang hendak menculik gadis yatim piatu yang tinggal bersamanya.
8. Old (2021)
Old merupakan film terbaru bergenre horor thriller berdasarkan novel grafis berjudul Sandcastle karya Pierre Oscar Levy dan Frederik Peeters.
Bercerita tentang pantai aneh dan misterius yang terletak tak jauh dari sebuah hotel.
Banyak pengunjung hotel yang menghabiskan waktu bermain dan menikmati pemandangan indah di pantai tersebut.
Namun, tiba-tiba malapetaka terjadi. Mereka semua mendadak menua dengan cepat.
Film Old diperankan oleh Alex Wolff, Eliza Scanlen, dan Thomasin McKenzie.
9. Candyman
Candyman menjadi rekomendasi film horor terbaru yang seru dan tak boleh kamu lewatkan.
Film ini diangkat berdasarkan film berjudul sama yang dirilis tahun 1992, berkisah tentang legenda urban teror sosok pembunuh bernama Candyman.
Candyman akan muncul ketika ada yang menyebut namanya di depan cermin sebanyak lima kali dan menghabisi nyawa siapa pun yang memanggilnya.
Kejadian ini bermula ketika Anthony McCoy (Yahya Abdul-Mateen II) bersama pasangannya Brainna Cartwright (Teyonah Paris) pindah ke Cabrini Green Chicago.
Di sana, Anthony bertemu dengan anggota komunitas yang menceritakan tentang Candyman.
Anthony yang seorang seniman visual, malah menjadikan kisah Candyman sebagai inspirasi untuk lukisannya yang berujung dengan kembalinya teror Candyman.
10. The Unholy
Rekomendasi film horor selanjutnya yaitu The Unholy yang diangkat dari novel tahun 1983 berjudul Shrine karya James Herbert.
The Unholy mengisahkan tentang seorang remaja tunarungu bernama Alice (Cricket Brown) yang tiba-tiba sembuh setelah bertemu dengan perawan Maria.
Tak hanya itu, Alice yang sudah bisa berbicara dan mendengar, juga seakan mendapat mukjizat karena bisa menyembuhkan orang sakit.
Ketika kabar ini menyebar, banyak orang berbondong-bondong mengunjungi Alice bahkan menyembahnya.
Seorang jurnalis yang mengusut fenomena tersebut justru menemukan peristiwa mengerikan yang berkaitan dengan perawan Maria.